Apa Itu Drain Plug? Pengertian, Jenis, Fungsi, dan Tips Perawatannya

Bagikan:
Drain plug adalah komponen yang memiliki bentuk seperti baut atau sekrup yang dapat ditemukan di banyak peralatan.
drain plug
Daftar Isi

Memiliki sebuah kendaraan tentu perlu memahami aspek-aspek di dalamnya, salah satunya adalah drain plug

Komponen tersebut memiliki peran yang cukup vital dalam memelihara kondisi kendaraan agar kinerjanya dapat berjalan optimal.

Artikel ini akan membahas mengenai drain plug yang biasa digunakan untuk berbagai hal seperti kendaraan, industri dan alat berat, hingga peralatan rumah tangga. 

Pengertian Drain Plug 

Drain plug adalah komponen yang memiliki bentuk seperti baut atau sekrup yang dapat ditemukan di banyak peralatan.

Seperti pada kendaraan yang terdapat di bagian transmisi dan karter mesin, pada peralatan rumah tangga seperti pompa air, atau pada tangki bahan bakar di sebuah industri, dan lainnya. 

Alat ini dirancang untuk difungsikan sebagai segel penutup pada saluran pembuangan cairan, baik itu air, oli, maupun bahan bakar. 

Dalam melakukan fungsinya, drain plug beserta komponen pendukungnya yakni washer drain atau gasket oil menahan cairan untuk keluar. 

Umumnya, bentuk benda ini memang mirip dengan baut atau sekrup, hanya saja komponen ini selalu diikuti dengan cincin yang terbuat dari logam atau karet atau yang biasa disebut sebagai gasket.

ilustrasi sekrup atau baut yang berbeda dengan drain plug.
Ilustrasi Sekrup atau Baut (Sumber: Pexels)

Selain itu, penggunaan baut umumnya dipergunakan untuk menyambungkan dua atau lebih komponen menjadi satu bagian yang sama, sedangkan penggunaan drain plug selalu ditempatkan di lubang pembuangan. 

Jenis-Jenis Drain Plug 

Pertimbangan dalam memilih jenis drain plugs tentu mengacu pada prioritas Anda dalam melakukan pemeliharaan sistem atau komponen kendaraan. Berikut adalah beberapa tipe plug yang dapat membantu dalam membuat keputusan:

1. Magnetic Drain Plugs

jenis segel penutup magnetic drain plugs
Ilustrasi Magnetic Drain Plugs (Sumber: Zeroleak)

Merupakan jenis drain plug yang menjadi kemajuan tersendiri di bidang pemeliharaan otomotif. 

Segel jenis ini dilengkapi dengan magnet yang memungkinkan untuk menarik serpihan logam yang ada bersama cairan.

Hal tersebut tentu dapat mencegah adanya kerusakan dan keausan pada sistem atau komponen kendaraan yang disebabkan oleh partikel bahaya. 

Sehingga penggunaan komponen ini dapat memiliki usia pakai yang lebih lama. 

2. Threaded Drain Plugs 

Alat jenis ini memiliki visual yang mirip sekrup dengan ulir di tubuh komponennya, sehingga memungkinkan penggunaannya yang lebih presisi, aman, dan mudah disesuaikan. 

Alat ini cocok diaplikasikan untuk peralatan yang membutuhkan keakuratan sebagai fokus terpenting. 

3. Snap-In Drain Plugs 

Menjadi salah satu alat yang dapat dipertimbangkan penggunaannya. Karena  alih-alih memberikan ketepatan penggunaan seperti threaded, snap-in drain plug menawarkan penggunaannya yang cepat dan efisien. 

Fungsi Drain Plug 

Umumnya, drain plugs berfungsi untuk menahan adanya kebocoran cairan keluar dari wadah atau tangkinya dan memastikan keoptimalan sistem pipa saluran air dan komponen kendaraan. 

Berikut adalah beberapa fungsi drain plug dan penjelasannya: 

1. Mengosongkan cairan 

Hal ini dapat mencakup cairan apapun, seperti mengeluarkan oli mesin yang sudah pekat, oli ketika penggantian cairan transmisi, cairan pendingin ketika servis, bahan bakar dari tangki, air dari pompa air, dan lainnya. 

Baca Juga: Bahan Bakar Diesel: Pengertian, Jenis, dan Kegunaannya

2. Merawat kendaraan

Pengosongan cairan dari wadah atau tangki tersebut bertujuan untuk menggantinya dengan yang baru sehingga kondisi kendaraan dapat terjaga. 

Dalam proses ini, kotoran dan kerak yang ada di dalam mesin juga dapat mengalir bersama cairan yang keluar dan membuat karter mesin menjadi bersih. 

Sehingga penggantian cairan secara berkala menjadi upaya untuk merawat komponen pada kendaraan atau alat lainnya sehingga performa tetap terjaga dan bekerja dengan optimal.  

3. Mencegah kerusakan 

Pemasangan drain plug kembali berfungsi untuk mencegah terjadinya kebocoran yang dapat menyebabkan kerusakan pada mesin. Sehingga proses ini perlu diperhatikan untuk menanggulanginya. 

Material Drain Plug 

Pemahaman tentang material penutup ini tentu dapat membantu dalam melakukan pemeliharaan dan penggantian terhadap komponen tersebut. 

Pemilihan material yang sesuai dengan pengaplikasiannya tentu memungkinkan performa yang optimal dari drain plug. Berikut adalah beberapa penjelasan mengenai materialnya:

1. Aluminium

  • Penggunaan: umumnya untuk kepentingan otomotif 
  • Sifat: ringan 
  • Keunggulan: tahan lama, tahan terhadap korosi, tahan berbagai suhu 

2. Steel 

  • Penggunaan: umumnya untuk tugas berat untuk kepentingan industri dan otomotif berperforma tinggi
  • Sifat: kuat dan kokoh 
  • Keunggulan: memiliki daya tahan kuat, tahan terhadap keausan

3. Karet

  • Penggunaan: untuk gasket 
  • Sifat: fleksibel 
  • Keunggulan: cocok dan efektif untuk menciptakan segel rapat dan tahan bocor 

4. Tembaga

  • Penggunaan: umum digunakan untuk pembuangan cairan panas dan cocok digunakan di area yang sulit atau menantang 
  • Sifat: konduktivitas termal
  • Keunggulan: tahan terhadap korosi, memiliki konduktivitas termal atau mampu untuk menghantarkan panas, dan tahan terhadap suhu ekstrem

5. Plastik 

  • Penggunaan: umum untuk non-industri dan tidak untuk keadaan dengan konsentrasi pada daya tahan
  • Sifat: ringan 
  • Keunggulan: hemat biaya, tahan terhadap korosi, efektif untuk daya tahan rendah

Tips Merawat Drain Plug 

merawat komponen drain plug gasket
Ilustrasi Gasket pada Drain Plugs (Sumber: Freepik)

Poin ini akan membantu Anda mengenali bagaimana cara merawat dan memelihara drain plug dengan benar. Berikut adalah beberapa tips dan penjelasannya:

1. Pengecekan kondisi secara rutin 

Cara merawat komponen ini dengan benar adalah dengan memeriksa dan membersihkan secara rutin dan berkala, dengan tidak membiarkannya dalam kondisi kotor. Anda dapat membersihkannya perlahan-lahan dengan kain bersih. 

2. Mengencangkan dengan hati-hati 

Keausan dapat disebabkan oleh terlalu ketatnya drain plug saat ditutup. Karena itulah penting untuk mengencangkannya dengan hati-hati, tidak terlalu ketat dan tidak terlalu longgar. 

Terlalu longgar dapat menimbulkan kebocoran dan terlalu ketat dapat merusak ulir pada tubuh alat ini saat membukanya kembali. 

3. Rutin mengganti seal 

Penggantian segel karet atau gasket ini diperlukan karena masa pakai yang terlalu lama tentu menyebabkannya rapuh dan mengeras. 

Sehingga penggantian segel secara rutin dapat mencegah adanya kebocoran dan memastikan performa kendaraan dan alat. 

4. Menggunakan grease yang tepat 

Grease merupakan pelumas untuk meminimalisir gesekan pada suatu komponen. Penggunaannya untuk drain plug sangat tepat agar penutup segel ini dapat dibuka dengan mudah. 

5. Penggantian oli secara rutin 

Hal ini mengacu pada drain plug sebagai komponen kendaraan yang dapat mengoptimalkan mesin dengan mengganti oli secara teratur. 

Selain itu, penggantian oli dapat mengurangi potensi keausan karena kontaminasi kotoran pada mesin dan drain plug.  

Hal ini karena kotoran pada oli dapat menyebabkan drain plug lebih cepat aus, sehingga penggantian oli dapat menanggulangi permasalahan tersebut.

Baca Juga: Kenali 7 Jenis Oli Mobil dan Motor serta Fungsinya

Kesimpulan 

Drain plug berperan untuk mengelola cairan di dalam wadah atau tangki sehingga dapat tahan dari kebocoran dan dapat dibersihkan dengan hanya membuka segel penutup ini. 

Hal ini juga berlaku ketika cairan sedang terkontaminasi dengan zat berbahaya yang dapat dibersihkan dengan membuka segel pada saluran pembuangannya. 

Seperti pada tangki bahan bakar untuk kebutuhan industri yang akan diperiksa dan dibersihkan secara berkala untuk mencegah adanya kontaminasi. 

Solar Industri dengan layanan pembersihan, pengurasan, penyewaan, hingga pembuatan tangki solar siap membantu kebutuhan Anda. Silakan menghubungi kontak kami untuk informasi selengkapnya!

Tags:

Butuh Informasi Lebih Lanjut?

Apabila anda tertarik dengan penawaran kami, konsultasikan segera kebutuhan anda dengan menghubungi kontak kami untuk mendapatkan informasi lebih detail terkait produk perusahaan.