Aromatik dalam Bahan Bakar Solar: Pengaruhnya terhadap Performa Mesin dan Lingkungan

Bagikan:
Senyawa aromatik merupakan kelompok dari senyawa kimia yang bersifat stabil, dan memiliki aroma khas seperti hidrokarbon yang mengandung cincin benzena.
senyawa aromatik dalam bahan bakar solar
Daftar Isi

Solar merupakan salah satu bahan bakar utama yang digunakan dalam berbagai sektor industri dan transportasi. Dalam proses pembakarannya, kualitas solar sangat dipengaruhi oleh kandungan senyawa kimia di dalamnya. 

Senyawa aromatik merupakan salah satu komponen pada bahan bakar solar yang memainkan peran penting dalam menentukan kualitas pembakaran performa mesin dan dampaknya bagi lingkungan. Sehingga, senyawa ini dapat dengan baik membawa keuntungan dalam meningkatkan energi bahan bakar. Meskipun demikian terdapat juga dampak negatif di belakangnya yang tidak bisa anda abaikan.

Simak artikel ini, kita akan membahas lebih lengkap mengenai, apa itu senyawa aromatik, pengaruhnya terhadap mesin dan lingkungan, serta pentingnya mematuhi regulasi yang telah ditentukan.

Baca Juga: Harga Solar Industri Hari Ini B40 & MFO 01-14 April 2025 

Apa Itu Senyawa Aromatik dalam Bahan Bakar Solar?

Ilustrasi jenis-jenis bahan bakar
Ilustrasi jenis-jenis bahan bakar (Sumber: Pexels)

Senyawa aromatik merupakan kelompok dari senyawa kimia yang bersifat stabil, dan memiliki aroma khas seperti hidrokarbon yang mengandung cincin benzena. Berasal dari proses pemurnian minyak tanah.

Berikut ini beberapa contoh umum senyawa ini:

  • Benzena
  • Toluena
  • Xilena (atau BTX)

Jika anda familiar dengan bau seperti di solar, pertalite, dan pertamax, menciumnya menjadi cara mengenali paling mudah kandungan senyawa dalam bahan bakar tersebut.

Mengapa Senyawa Aromatik Menjadi Faktor Penting dalam Industri Bahan Bakar?

Senyawa aromatik ibarat 2 sisi koin, menguntungkan dari segi performa, tetapi juga berpotensi merusak lingkungan dan mesin jika kadarnya terlalu tinggi. Oleh karena itu agar senyawa aromatik dapat memberikan performa mesin yang optimal, perlu diukur secara tepat kadarnya pada bahan bakar atau justru berdampak negatif.

Oleh karena itu, industri bahan bakar harus mampu menyeimbangkan kandungan aromatik untuk mendapatkan performa yang optimal sekaligus meminimalisir risiko terhadap lingkungan dan kesehatan manusia.

Regulasi dan inovasi menjadi kunci utama dalam pengendalian senyawa ini dalam produk bahan bakar.

Pengaruh Senyawa Aromatik Terhadap Bahan Bakar Solar

Lebih kenali pengaruh kandungan aromatik terhadap bahan bakar solar, keuntungan dan dampak negatif jika kadarnya terlalu tinggi dibawah ini.

Keuntungan senyawa aromatik:

  1. Peningkatan densitas energi: tenaga solar lebih besar dibanding bahan bakar lain karena memiliki senyawa aromatik yang lebih tinggi per-liternya
  2. Efisiensi proses pembakaran: senyawa aromatik membantu peningkatan efisiensi pembakaran pada mesin diesel

Dampak negatif senyawa aromatik dengan kadar yang tinggi:

  1. Peningkatan emisi bahan bakar: emisi Partikulat (PM) dan Nitrogen Oksida (NOx)  meningkat seiring kadar aromatik yang tinggi sehingga berakibat pada polusi udara
  2. Pembentukan kerak atau karat mesin: diakibatkan oleh residu aromatik membentuk kerak di ruang bakar yang bisa memperpendek umur mesin
  3. Kerusakan pada sistem injeksi: Senyawa aromatik yang tinggi dapat membuat pembakaran tidak sempurna sehingga sistem injeksi solar dapat terganggu

Ketahui regulasi dan standar kandungan senyawa aromatik dalam solar 

Ilustrasi pengesahan peraturan
Ilustrasi pengesahan peraturan (Sumber: Pexels)

Berbagai standar dan regulasi, baik internasional maupun nasional telah ditetapkan Untuk menekan dampak negatif dari senyawa aromatik.

Standar Internasional (Euro):

  • Euro 2: Senyawa aromatik maksimal 35%
  • Euro 4: Senyawa aromatik maksimal 25%
  • Euro 5: Senyawa aromatik maksimal 15%

Standar Nasional (Indonesia):

Regulasi untuk standar internasional telah diterbitkan oleh Kementerian ESDM dan BPH Migas.  bertujuan untuk menekan emisi kendaraan,  memperpanjang umur kendaraan dan mesin industri,  serta memelihara kesehatan lingkungan.

Bagaimana Cara Memastikan Senyawa Aromatik dalam Solar Sudah Sesuai Standar?

Berikut ini beberapa cara yang dapat anda lakukan untuk memastikan bahwa aromatik dalam solar telah memenuhi standar:  

  1. Lakukan pengecekan spesifikasi bahan bakar

Anda perlu pastikan informasi kandungan aromatik dari pemasok apakah telah memenuhi standar yang berlaku. Senyawa aromatik harus dicantumkan dengan jelas dalam dokumen spesifikasi produk.

  1. Pakai solar dengan kadar senyawa aromatik yang rendah

Anda lebih baik memilih produk bahan bakar yang mengedepankan kualitas serta ramah lingkungan. Penggunaannya mampu memperpanjang umur mesin

  1. Lakukan monitoring emisi kendaraan dan mesin

Pastikan bahan bakar berjalan efisien dan tidak melebihi batas emisi dengan pengecekan berkala pada emisi kendaraan dan mesin. Anda bisa menggunakan alat uji emisi untuk proses ini.

  1. Konsultasi langsung dengan penyedia bahan bakar

Anda akan mendapatkan rekomendasi solar terbaik sesuai dengan kebutuhan operasional anda dengan bertanya langsung kepada para penyedia bahan bakar.  mereka mampu dengan baik memperhitungkan dan menentukan kebutuhan kualitas bahan bakar terbaik untuk Anda gunakan.

  1. Penerapan teknologi filtrasi dan additive

Anda dapat menurunkan kandungan aromatik dalam solar menggunakan teknologi tambahan seperti fuel additive atau sistem filtrasi sebelum digunakan di mesin.

Baca Juga: Mengenal Cara Perawatan Tangki Bahan Bakar dan Langkah-langkahnya! 

Peran Energi Terbarukan sebagai Solusi Alternatif

 Ilustrasi energi Terbarukan untuk bahan bakar kendaraan
Ilustrasi energi Terbarukan untuk bahan bakar kendaraan (Sumber: Pexels)

Sebagai bentuk upaya mengurangi ketergantungan terhadap bahan bakar dengan  kandungan aromatik tinggi transisi menuju bahan bakar terbarukan menjadi langkah penting.

Salah satu contohnya yaitu biodiesel B40, yang memiliki senyawa aromatik lebih rendah dibanding solar konvensional. Sehingga berdampak pada pengurangan emisi gas rumah kaca dan mendukung ketahanan energi nasional.

Solar Industri telah menyediakan berbagai produk bahan bakar alternatif dan layanan pendukungnya, seperti:

  • Biodiesel B40: Solusi bahan bakar ramah lingkungan berbasis bioenergi.
  • Bunker Service: Layanan pengisian bahan bakar untuk kebutuhan industri dan transportasi laut.
  • Tangki Solar: Fasilitas penyimpanan solar yang aman dan efisien.

Baca Juga: Biodiesel B40: Manfaat, Harga, Kelebihan, dan Kekurangannya 

Riset dan Inovasi Teknologi Pemurnian

Kemajuan teknologi pemurnian bahan bakar telah memungkinkan produsen untuk menekan kadar aromatik tanpa mengurangi efisiensi energi.

Melalui riset intensif, beberapa metode seperti hydroprocessing dan teknologi desulfurisasi lanjutan mampu menghasilkan solar berkualitas tinggi dengan kandungan aromatik yang rendah.

Inovasi ini tidak hanya mendukung regulasi lingkungan, tetapi juga memberikan nilai tambah bagi konsumen dengan performa mesin yang lebih bersih dan tahan lama. Dengan terus berinvestasi dalam penelitian dan pengembangan, industri bahan bakar dapat menciptakan produk yang semakin ramah lingkungan dan kompetitif secara global.

Kesimpulan

Senyawa aromatik merupakan komponen penting dalam bahan bakar solar yang memiliki dampak besar bagi lingkungan dan efisiensi mesin. Meskipun di satu sisi meningkatkan performa mesin melalui peningkatan densitas energi dan efisiensi pembakaran, sayangnya kadar yang terlalu tinggi dapat menimbulkan beberapa masalah. Seperti emisi berbahaya pembentukan kerak atau karet mesin dan kerusakan pada sistem injeksi.

Perlu diperhatikan bagi anda, para pelaku bisnis, dan konsumen untuk memilih bahan bakar dari penyedia yang terpercaya dan memahami standar regulasi yang berlaku.

Emisi dan kualitas bahan bakar juga perlu dilakukan pemantauan secara berkala guna memastikan kepatuhan terhadap standar lingkungan dan operasional.

Pemanfaatan bahan bakar rendah aromatik dan alternatif seperti biodiesel menjadi pilihan strategis sebagai langkah menuju praktik industri yang berkelanjutan. Sebagai solusi bahan bakar yang aman efisien dan ramah lingkungan.

Jika kamu mencari solar industri berkualitas dengan standar emisi yang rendah, dan ingin tau informasi lebih lanjut, hubungi kami sekarang disini.

Kami memiliki beberapa produk unggulan seperti Biodiesel B40, Bunker Service, Tangki solar, dan berbagai produk maupun layanan lainnya.

Pilihlah solar yang tepat, tingkatkan performa mesin dan ciptakan lingkungan yang lebih bersih!

Tags:

Butuh Informasi Lebih Lanjut?

Apabila anda tertarik dengan penawaran kami, konsultasikan segera kebutuhan anda dengan menghubungi kontak kami untuk mendapatkan informasi lebih detail terkait produk perusahaan.